FEB UI Meriahkan Indonesia Scholarship Festival Jakarta 2019
Delli Asterina~ Humas FEB UI
Jakarta – Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Indonesia ramaikan acara Indonesia Scholarship Festival 2019 di Balai Sudirman , Jakarta pada hari Senin 04/02/2019. Kontribusi FEB UI pada acara tersebut melalui partisipasi booth pameran promosi FEB Universitas Indonesia. Humas FEB UI memaparkan informasi mulai dari jalur penerimaan, daftar program studi, daya tamping dan prospek kerja lulusan FEB UI.
Melalui keikutsertaan FEB UI dalam Indonesia Scholarship Festival 2019 diharapkan dapat memperoleh manfaat bagi calon mahasiswa FEB UI yang akan meneruskan studinya di FEB UI. Penyelenggaraan acara tersebut berisi sosialisasi dan pameran stand pendidikan. Para calon mahasiswa juga memperoleh seluruh informasi penerimaan mahasiswa baru FEB UI dari Humas FEB UI.
Indonesia Scholarship Festival merupakan event tahunan yang di buat oleh para alumni penerima beasiswa LPDP yang tergabung pada suatu wadah yaitu koperasi cempaka. Acara ini bertujuan untuk memfasilitasi pertemuan antara calon mahasiswa, pemberi beasiswa, institusi pendidikan, maupun universitas-universitas terbaik di dunia.
Dimulai pada tahun 2016, UI sudah mengijak keempat kalinya berkontribusi pada acara Indonesia Scholarship Festival. Pada setiap pelaksanaannya, kegiatan ini mendapatkan antusiasme yang sangat besar dari pengunjungnya. Promosi pada Indonesia Scholarship Festival lebih ditargetkan untuk lebih mensosialisasikan program studi pascasarjana dan meningkatkan jumlah pendaftar di FEB UI khususnya di program pendidikan pascasarjana.