Peran Aspek Sustainability Dalam Kesuksesan Bisnis Retail
Melva Costanty – Humas FEB UI
DEPOK (10/04/2019) – Berdasarkan Global Retail Development Index pada tahun 2017, Indonesia menduduki peringkat 8 dunia dalam indeks pembangunan retail global. Hal ini menunjukkan tingkat pertumbuhan bisnis retail di Indonesia cukup tinggi. Salah satu aspek yang mendukung perkembangan bisnis retail merupakan aspek sustainability.
Memperhatian unsur lingkungan sosial dan lingkungan yang berkelanjutan menjadi nilai lebih dan memberikan dampak positif bagi bisnis kami. ”Selain mengaktifkan program Kantong Plastik Tidak Gratis (KPTG) sejak 2013, ada juga program lain yang mejadikan konsumen yang ada dilingkugannya sebagai target, yaitu program komunitas berkebun yang mengajarkan urban farming, cara berkebun yang produktif bagi warga sekitar lokasi. Jika sudah berhasil, hasil yang mereka tanam boleh dibawa pulang untuk dikonsumsi,” tambah Yuvilinda Susanta, Head of Coorporate Affair and Sustainability Super Indo.
Bisnis retail menjadi perantara antara produsen dan konsumen, sehingga rantai suplai menjadi kunci penting untuk semua produknya. “Karena kami menjadi bagian dari fresh food retailer, dari kebun sampai ke meja makan. Kualitas produk harus tetap terjaga, sehingga setiap prosesnya diperhatikan,” ujar Donny Ardianta Passa, Vice President of Buying and Indirect Procurement Super Indo.
Selain berbagi mengenai aspek sustainability dan bisnis retail, kegiatan Campus Lecturing kali ini juga berbagi mengenai dunia kerja. Salah satunya mengetahui tipe berkomunikasi yang berbeda dalam setiap generasi. ”Dengan mengetahui tipe berkomunikasi setiap generasi, kita tahu cara berkomunikasi dengan baik. Perusahaan juga merasa perlu belajar tentang ini, terutama dengan generasi Y dan Z yang sudah mulai memasuki dunia kerja sekarang ini,” ujar Chairunissa, Personnel Head Super Indo.
Kegiatan ini yang tebuka untuk umum ini bertujuan untuk berbagi pengalaman berbisnis. “Ilmu yang dipelajari dikampus secara teoritis belum tentu bisa menjawab apa yang terjadi di lapangan. Kami sudah mempraktikkannya dalam bisnis. Jadi kami ingin berbagi pengalaman. Mudah-mudahan bisa menginpirasi bagi dunia akademik dan dunia bisnis lainnya,” tambah Angella Hindriati W., Coorporate Responsibility Head, PT. Lion Super Indo. Dalam kegiatan ini juga dilakukan Campus Hiring untuk memberikan kesempatan pada civitas akademika yang ingin bergabung.(des)