PEBS FEB UI Raih BAZNAS Award “Lembaga Pendidikan Pendukung Literasi Zakat”
Rifdah Khalisha – Humas FEB UI
DEPOK – (17/1/2022) Pusat Ekonomi dan Bisnis Syariah, Fakultas Ekonomi dan Bisnis, Universitas Indonesia (PEBS FEB UI) berhasil meraih BAZNAS Awards dengan kategori “Lembaga Pendidikan Pendukung Literasi Zakat” pada Senin (17/1).
Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) merupakan lembaga yang berwenang menjalankan pengelolaan zakat secara nasional. Lembaga pemerintah non-struktural ini bersifat mandiri dan bertanggung jawab kepada presiden melalui menteri agama.
Kepala PEBS FEB UI Rahmatina Awaliah Kasri, Ph.D. menjelaskan, “BAZNAS Award sudah terselenggara sejak 2017, sebuah apresiasi terhadap kinerja organisasi pengelola zakat, khususnya BAZNAS di daerah, dan stakeholder yang turut mendukung dan mendorong kebangkitan pengelolaan zakat di Indonesia.”
Lebih lanjut, ia menuturkan rasa bangga dan berbahagia atas apresiasi dari lembaga sebesar ini. “Pada tahun ke–5 BAZNAS Award, PEBS FEB UI berhasil menjadi salah satu penerima penghargaan paling bergengsi di bidang keuangan sosial syariah di Indonesia. Tentunya, penghargaan ini kami terima dengan penuh syukur sekaligus motivasi untuk terus berkarya dan berbagi manfaat ke depannya.”
Ajang ini melaksanakan seleksi pada seluruh perguruan tinggi. Selain PEBS FEB UI, ada beberapa perguruan tinggi lainnya yang menerima penghargaan dalam kategori serupa, yakni Institut Pertanian Bogor, UIN Syarif Hidayatullah, UIN Cirebon, dan Sekolah Tinggi Ilmu Al-Qur`an Jakarta.
“Para dewan juri yang terlibat dalam penilaian—antara lain para pejabat BAZNAS—melakukan proses penilaian secara mandiri. Dengan kata lain, PEBS FEB UI tidak mencalonkan diri sebagai nominee sehingga murni adanya nama PEBS karena telah memenuhi standar penilaian yang telah disusun oleh BAZNAS. Lalu, mereka meminta PEBS hadir secara langsung di HUT BAZNAS ke–21 untuk menerima penghargaan,” ungkapnya.
Indikator penilaian penghargaan bersifat kuantitatif dan kualitatif, khususnya berkaitan dengan kontribusi dalam meningkatkan kesadaran dan literasi zakat di Indonesia. Indikator tersebut terdiri atas berbagai kegiatan publikasi dan pengabdian masyarakat yang telah PEBS FEB UI lakukan. Dalam 2 tahun ke belakang saja, setidaknya PEBS aktif terlibat dalam publikasi penelitian mengenai zakat, misalnya (1) Kajian Kepuasan ASN terhadap BAZNAS (BAZIS) Provinsi DKI Jakarta; (2) Modul Kerja Manajemen Risiko Organisasi Pengelola Zakat (OPZ) di Indonesia; dan (3) Penulisan Buku Ajar Pembelajaran Zakat untuk Prodi S1 terkait Ekonomi Islam di Indonesia.
Sementara kegiatan pengabdian masyarakat, salah satunya fokus pada edukasi ekonomi syariah, tak terkecuali zakat. Kegiatan yang telah PEBS lakukan, di antaranya (1) Penerbitan Indonesia Sharia Economic Outlook (ISEO), termasuk membahas perkembangan zakat dan proyeksi zakat Indonesia ke depan; (2) Pesantren Kilat Virtual, mengenai hukum dan tata cara menunaikan zakat sesuai dengan syariat, serta (3) Kegiatan webinar dan talkshow seputar arah pengembangan zakat di Indonesia.
Berbicara rencana pencapaian di masa mendatang, Rahmatina berharap, “Tahun ini PEBS FEB UI akan memasuki usia ke-15. Walaupun kami masih UKK termuda di FEB UI, tetapi kami optimis memberikan kontribusi dan kebermanfaatan bagi masyarakat Indonesia yang tidak kalah besarnya. PEBS FEB UI akan terus memperkuat posisi sebagai leading institution pada penelitian, konsultasi, pelatihan, serta pemberdayaan masyarakat dalam bidang ekonomi dan keuangan syariah.”
Beberapa tokoh penting turut hadir saat penyerahan penghargaan, yaitu Joko Widodo (Presiden RI), K.H. Ma’ruf Amin (Wakil Presiden RI), Muhadjir Effendy (Menteri Koordinator Pembangunan Manusia dan Kebudayaan), dan Airlangga Hartarto (Menteri Koordinator Bidang Perekonomian).
Hadir pula, Ilham Ali Habibie (Perwakilan Keluarga Presiden RI Periode 1998–1999), Alisa Wahid dan Yenny Wahid (Perwakilan Keluarga Presiden RI Periode 1999–2021, Menteri Kabinet Indonesia Maju, Gubernur, Bupati, Walikota dari berbagai wilayah di Indonesia, Pimpinan BAZNAS RI, Pimpinan BAZNAS se–Indonesia, para tokoh, lembaga negara, organisasi masyarakat Islam, dan seluruh penerima BAZNAS Award 2022. (mh)