Kuliah Tamu Systematic Literature Review for PhD Research

Kuliah Tamu Systematic Literature Review for PhD Research

 

Rifdah Khalisha – Humas FEB UI

JAKARTA – (3/12/2024) Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Indonesia bekerja sama dengan Faculty of Economics and Management, Universiti Kebangsaan Malaysia, menggelar Kuliah Tamu bertajuk ‘Systematic Literature Review for PhD Research’ pada Selasa (3/12). Acara ini dihadiri oleh mahasiswa jenjang doktoral Program Pascasarjana Ilmu Manajemen FEB UI, yang berlangsung di Ruang 405, Gedung Pascasarjana FEB UI. 

Dalam paparannya, Associate Professor Dr. Md Daud Ismail selaku narasumber utama membahas Systematic Literature Review (SLR) sebagai metode penelitian yang kuat dan dapat dipercaya, “Mahasiswa PhD perlu memahami dan menguasai bidang penelitian yang menjadi fokus studinya untuk memastikan proses penelitian terarah. Setelah menentukan topik yang relevan, pertimbangkan pula jumlah publikasi akademik terkait. Pendekatan SLR ini bertujuan meminimalkan bias melalui dasar literatur yang lengkap.”

Ia pun menjelaskan strategi indeksasi untuk publikasi penelitian di jurnal internasional bereputasi tinggi. Ia memaparkan beberapa indeks utama sebagai rujukan global, termasuk Web of Science yang mencakup SSCI (Social Science Citation Index), SCIE (Science Citation Index-Expanded), dan ESCI (Emerging Sources Citation Index). Selain itu, SCOPUS dan CABS (Chartered Association of Business Schools) pun disebut sebagai platform penting untuk mengukur kredibilitas dan kualitas publikasi. 

Pada dasarnya, SLR merupakan suatu bentuk penelitian yang membantu para peneliti dalam mengumpulkan dan mensintesiskan penelitian yang telah diterbitkan, mengintegrasikan temuan penelitian, menghasilkan wawasan terpadu, memberikan gambaran terkini suatu bidang penelitian, mengungkapkan inkonsistensi, mengidentifikasi research gaps, dan merumuskan future research directions.

Lebih lanjut, Dr. Daud memaparkan empat kerangka dasar dalam penerapan SLR. Langkah pertama adalah mengikuti proses yang telah ditentukan atau pre-defined process, diikuti dengan menyusun peringkat literatur berdasarkan kualitasnya. Selanjutnya, peneliti harus tetap berfokus pada pertanyaan penelitian yang diajukan serta akhirnya menarik kesimpulan dan menunjukkan pemahaman mendalam tentang topik yang diteliti,”

Kuliah tamu ini menegaskan komitmen FEB UI dalam mendukung pengembangan akademik melalui kolaborasi internasional sekaligus memberikan wawasan berharga bagi mahasiswa PhD FEB UI tentang pendekatan penelitian sistematis. Dengan metode seperti SLR, mahasiswa diharapkan mampu menghasilkan penelitian berkualitas yang relevan dan berdampak secara global. (hr)