Hari pertama dalam pembukaan kegiatan Global Network Week (GNW) Oktober 2017 disuguhkan mini seminar yang mengetengahkan “Pelayanan terpadu” dari sudut pandang p pengelola jasa transportasi publik penunjang industri parawisata, “Service Excellence, Indonesian Way” di Gedung Prof. Wahjudi Prakarsa, Kampus UI Salemba, Senin 16 Oktober 2017. GNW merupakan bagian dari Global Network for Advanced Management (GNAM) yang terdiri dari 30 sekolah bisnis terkemuka di dunia.
Menurut Dekan Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Indonesia, Prof. Ari Kuncoro dalam pembukaannya mengatakan, banyak hal yang dapat dipelajari dari keunikan manajemen dan bisnis di Indonesia secara specifik bagaimana otoritas dan industri harus dapat berkompetisi dalam mengembangkan daya saing, meningkatkan kepuasan pelanggan dan melakukan terobosan lainnya. Terutama di industri parawisata yang banyak menyedot perhatian dunia karena keindahan alam, industri parawisata Indonesia harus mendapat dukungan dari segi keuangan, transportasi dan infrastruktur penunjang lainnya.
Ketua Program Studi Magister Manajemen Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Indonesia (MM FEB UI), Harryadin Mahardika, PhD., menyatakan MM UI akan selalu mengembangkan ide dan gagasan baru dengan melihat kekinian di dunia usaha untuk kegiatan GNW. Diamana, setiap tahun tajuk GNW akan selalu berbeda karena “nature” bisnis dan manajemen di Indonesia selalu berubah dan unik untuk dianalisa dari tahun ke tahun. Saat ini MM menerima kurang lebih 20 mahasiswa asing dari IIMB (India), Fudan University (Tiongkok), UBC (Canada), IE Business (Spanyol) dan EGADE (Mexico). Mahasiswa MM FEB UI pun berkesempatan untuk mengunjungi partner network GNAM di UCD Smurfit (Irlandia), HKUST (Hongkong), IE Business (Spanyol) dan Yale SOM (USA).
“Kami melihat bagaimana peserta sekolah bisnis jejaring GNAM tertarik dengan perubahan yang sangat cepat di dunia bisnis dan manajemen di Indonesia, tahun ini kami akan menyuguhkan bagaimana otoritas, industri dan pelaku usaha menyikapi pelayanan terpadu untuk meningkatkan daya saingnya, dan terlihat sekali bagi Indonesia (terutama industri parawisata) dengan pasar yang besar akan berpeluang menjadi yang terbaik bila dapat meningkatkan kualitas pelayanannya. Inilah yang didiskusikan antara mahasiswa Indonesia dan asing beserta para pemimpin perusahaan nasional seperti CEO PT. Garuda Indonesia dan PT. Kereta Api Indonesia dalam kegiatan GNW selama satu minggu.
Kegiatan GNW Oktober 2017 merupakan kegiatan tahunan dan yang kedua untuk tahun ini. Selain mengikuti mini seminar, diskusi kelompok dan studi kasus, peserta akan berkesempatan untuk berkunjung ke kota Bandung untuk mempromosikan sebagian kecil dari keindahan budaha dan alam Indonesia.
GNW Oktober 2017 disponsori oleh Pertamina, Telekomsel, BCA, Ekatjipta Foundation dan Dwidaya Tour (PH).