FEB UI Gelar Yudisium Virtual Semester Genap 2019/2020 Jenjang Sarjana untuk 550 Wisudawan

0

FEB UI Gelar Yudisium Virtual Semester Genap 2019/2020 Jenjang Sarjana untuk 550 Wisudawan

 

Nino Eka Putra ~ Humas FEB UI
DEPOK – (16/8/2020) Fakultas Ekonomi dan Bisnis, Universitas Indonesia, menyelenggarakan Yudisium Virtual Semester Genap 2019/2020 Jenjang Sarjana, yang dibagi dalam 2 bagian, yaitu acara Fakultas dan diteruskan ke Departemen, pada Jumat (16/10/2020).

Acara yang merupakan kelanjutan dari wisuda UI ini di dimulai dengan laporan dari Wakil Dekan Bidang Pendidikan, Penelitian dan Kemahasiswaan, Teguh Dartanto, Ph.D. Teguh menyampaikan bahwa Yudisium FEB UI Semester Genap 2019/2020, Jenjang Sarjana menyatakan kelulusan wisudawan sebanyak 550 mahasiswa, yang terdiri dari 394 orang dari Program Reguler, 16 dari Program Paralel, 37 dari Program Ekstensi, dan 103 dari Program Kelas Khusus Internasional (64 mahasiswa berasal dari dual degree dan 39 mahasiswa berasal dari single degree).

Wisudawan FEB UI dengan IPK tertinggi, berasal dari Ilmu Ekonomi yaitu I Gede Sthitaprajna Virananda dengan IPK 3.99, diikuti Natasya Lucky dengan IPK 3.98 dari KKI Akuntansi, dan Danang Nur Fauzan dengan IPK 3.85 dari Ekstensi Manajemen. Selain itu, masa studi tercepat, berasal dari Manajemen diraih oleh Andrew Deni Yonathan dengan masa studi 3 tahun 8 bulan, kemudian Putri Modiyanti dengan masa studi 3 tahun 6 bulan dari KKI Manajemen, dan Trisepti Wahyuningsih dengan masa studi 2 tahun 10 bulan dari Ekstensi Akuntansi.

Wisudawan usia termuda, berasal dari KKI Ilmu Ekonomi diraih oleh Canyon Keanu Can dengan usia 19 tahun 5 bulan, Reguler dan Paralel Akuntansi diraih oleh Nisa Afifah Irwan dengan usia 20 tahun 4 bulan, dan Rizky Pratama dengan usia 23 tahun 2 bulan dari Ekstensi Manajemen. Terakhir, wisudawan usia paling senior, adalah Novi Anri dengan usia 34 tahun 10 bulan dari Ekstensi Manajemen.

Pj. Dekan FEB UI, Dr. Beta Yulianita Gitaharie, dalam sambutannya mengatakan, “Anda mengikuti suatu upacara yang berbeda dari tahun-tahun sebelumnya, karena harus mengikuti dua upacara sekaligus, yaitu: (1) pernyataan kelulusan atau yudisium, dan (2) wisuda sarjana yang semua dilaksanakan secara virtual, sesuatu yang kita tidak bayangkan sebelumnya. Namun, khidmat dan maknanya tetap sama. FEB UI terus berkomitmen bahwa Program S-1 masih menjadi basis untuk menghasilkan alumni yang memberikan sumbangan nyata bagi bangsa, baik sebagai akademisi, pakar, pengambil keputusan di pemerintahan dan sektor swasta. Karya dan bakti lulusan/alumni FEB UI di masyarakat juga mempengaruhi posisi FEB UI di Indonesia maupun dunia Internasional,“ demikian Beta.

“Pesan saya, meskipun Anda sudah lulus, tetap engage dengan kami di kampus, berpartisipasilah dalam survei alumni yang diselenggarakan oleh Prodi, Fakultas, maupun Universitas. Meminjam istilah Mas Menteri, Anda sekarang siap kami lepas dari ‘akuarium’ kampus ke ‘samudera’ kehidupan nyata dengan berbagai tantangan yang berbeda. Kami atas nama pimpinan FEB UI mengucapkan selamat atas gelar yang diperoleh. Selamat berkarya dalam posisi apapun. Dan jaga nama baik almamater UI maupun FEB UI,” jelas Beta.

Mahasiswa perwakilan wisudawan dari Program Studi Ilmu Ekonomi FEB UI, I Gede Sthitaprajna Virananda, mengucapkan bahwa kuliah di FEB UI telah memberikan banyak kenangan, pastinya setiap wisudawan memiliki pengalaman pribadi yang berbeda selama berkuliah di FEB UI. “Mari kita menyampaikan terima kasih yang sebesar-sebesarnya kepada berbagai pihak yang telah berjasa untuk kelulusan kita hari ini, baik dosen untuk ilmu dan kesempatan yang telah diberikan selama masa studi, maupun jajaran staf Prodi, Departemen dan Fakultas, atas segala bantuan administratif dan rangkaian akademik yang telah memfasilitasi proses belajar,” demikian kata Jana.

“Di satu sisi, saya yakin, bekal keterampilan dan pengalaman yang diperoleh dari kuliah di FEB UI dapat membuat kita adaptif dan tangguh dalam menghadapi berbagai macam situasi, seperti Covid-19. Oleh karena itu, mari bersama-sama tidak hanya berjuang untuk melanjutkan karier masing-masing, namun juga berkontribusi sesuai dengan bidang masing-masing dalam perjuangan bersama menghadapi pandemi Covid-19 dan seterusnya. Mohon doanya, agar kami dapat menggapai mimpi tertinggi, bisa membawa nama baik almamater FEB UI, serta memberikan kontribusi bermakna bagi bangsa dan negara sebagai generasi penerus yang bijaksana dan berintegritas,” ujar Jana.

Ketua Umum ILUNI FEB UI, Destry Damayanti, mengatakan bahwa FEB UI sudah terbukti banyak menghasilkan tokoh-tokoh yang mempunyai integritas tinggi, kualitas, dan karakter yang baik, yang menjadi policy maker di Indonesia. Ia mengundang adik-adik wisudawan untuk bergabung dan mendaftar diri di organisasi ILUNI FEB UI, melalui website ilunifebui.org/register, karena banyak sekali rekan-rekan alumni dan kegiatan-kegiatan dapat menunjang berkembangnya diri lulusan. Selain itu, ILUNI FEB UI juga sudah memberikan beasiswa bagi 500 mahasiswa FEB UI.

“Setelah kalian menyelesaikan pendidikan di FEB UI, tentu akan menghadapi situasi dunia nyata. Kalian akan menghadapi situasi bekerja yang tentunya tidak semulus atau tidak sejalan dengan teori yang didapatkan pada dunia pendidikan. Dari situ, dibutuhkan kedewasaan dan pemikiran inovatif. Namun demikian, kita sangat berharap bahwa kalian bisa berkontribusi positif membangun dan mendorong perekomian bangsa dan negara menuju Indonesia Maju, Indonesia Emas 2045. Saya ucapkan selamat kepada para wisudawan dan selamat kepada pimpinan dan para dosen FEB UI, karena berkat jasa merakalah, Indonesia bisa menciptakan SDM yang unggul, kompetitif, berkarya dan berbakti pada bangsa dan negara kita tercinta,” pesan Destry untuk wisudawan di akhir sambutannya.

Yudisium Departemen FEB UI

Yudisum Virtual FEB UI dilanjutkan dengan yudisium masing-masing Departemen, terdiri dari Ilmu Ekonomi, Manajemen, dan Departemen Akuntansi.

Departemen Ilmu Ekonomi (IE) FEB UI menghasilkan lulusan Sarjana Ekonomi berjumlah 119 orang. Terbagi dalam Prodi Ilmu Ekonomi 74 lulusan (34 wanita dan 40 pria, dan 40 di antaranya predikat cumlaude), Prodi Ilmu Ekonomi Islam 32 lulusan (15 wanita dan 17 pria, dan 9 di antaranya predikat cumlaude), dan Prodi KKI Ilmu Ekonomi menghasilkan 13 lulusan (4 wanita dan 9 pria).

Departemen Manajemen FEB UI menghasilkan lulusan Sarjana Ekonomi, berjumlah 238 orang. Terbagi dalam Prodi Manajemen 124 lulusan (79 wanita dan 45 pria, dengan 58 berpredikat cumlaude), Prodi Bisnis Islam menghasilkan 30 lulusan (18 wanita dan 12 pria, dengan 10 predikat cumlaude), Prodi KKI Manajemen menghasilkan 55 lulusan (37 wanita dan 18 pria), Prodi Ekstensi Manajemen menghasilkan 29 lulusan (13 wanita dan 16 pria, dengan 15 predikat cumlaude).

Departemen Akuntansi FEB UI menghasilkan lulusan Sarjana Ekonomi berjumlah 193 orang, dalam Program Reguler dan Paralel menghasilkan 150 lulusan (96 wanita dan 54 pria, dengan predikat cumlaude sebanyak 64), Program KKI Akuntansi menghasilkan 35 lulusan (22 wanita dan 13 pria), dan Program Ekstensi Akuntansi menghasilkan 8 lulusan (4 wanita dan 4 pria).

Acara yudisium FEB UI didukung oleh beberapa mitra yang telah menjalin kerjasama yang baik yaitu dari PT. Paragon Technology and Innovation, PT. Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk, dan PT. Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk. (hjtp)

 

Departemen Ilmu Ekonomi FEB UI

Departemen Manajemen FEB UI

Departemen Akuntansi FEB UI