Melalui L’Oreal Brandstorm, L’Oreal mengajak anak muda untuk berkompetisi. Event ini ditujukan untuk mencari bakat terbaik di dunia kerja, seperti komunikasi, kreativitas dan marketing.
Tahun ini, tim Descartes dari Universitas Indonesia berhasil memenangkan kompetisi tingkat nasional L’Oreal Brandstorm 2015. Melalui proses seleksi yang ketat, proposal berjudul âAbsolue Jetsetâ yang diangkat oleh Tim Decrates ini berhasil memenangkan kompetisi tingkat nasional. Juni nanti tim tersebut akan ke Paris, Prancis untuk mewakili Indonesia dalam kompetisi LâOrĂ©al BRANDSTORM 2015 tingkat internasional. Tim ini terdiri dari Daviantri Apsariputri, Rangga Husnaprawira, dan Dhia Izza Nabila. Mereka adalah mahasiswa Manajemen Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Indonesia.
Mewakili timnya, Rangga mengatakan, dalam merancang proposal tersebut mereka menggunakan data primer dan data sekunder. Data primer didapat dengan melakukan wawancara terhadap orang-orang yang berbelanja di bandara, sedangkan data sekunder didapat dengan melakukan analisis terhadap data-data yang diberikan oleh pihak LâOreal.
Sebagai pemenang dalam LâOreal Brandstorm Indonesia 2015, Rangga mewakili teman-temannya mengatakan bahwa mereka merasa bangga sekaligus deg-degan, karena harus berjuang kembali pada tingkat internasional, berhadapan dengan perwakilan dari 45 negara lainnya dengan membawa nama Indonesia. âHarus berusaha semaksimal mungkin, biar bisa membanggakan dan mengharumkan nama Indonesia di Internasional,â ujar Rangga.
Rangga mengatakan, persiapan yang dilakukan oleh Tim Decrates untuk mengikuti tahap selanjutnya sudah mencapai 50%. âMateri nya nggak diubah, paling cuma ditambahin dikit-dikit, sama dimantapkan lagi presentasinya. Kita juga bakal dapat pelatihan dari Direktur LâOreal Indonesia,â ungkap Rangga.
Menurut Rangga, manfaat yang didapat dalam mengikuti event ini yaitu banyaknya pelajaran yang bisa didapat, seperti bagaimana melakukan presentasi yang efektif, dan menarik minat audience. Selain itu diajarkan juga oleh pihak LâOreal tentang ilmu marketing, yaitu bagaimana caranya melakukan inovasi yang sekaligus mendatangkan keuntungan bagi perusahaan.
Terakhir, Rangga menitipkan pesan kepada adik-adik angkatan selanjutnya, âJangan lupa untuk ikutan LâOreal Brandstorm di tahun 2016, karna ini adalah lomba yang life changing, berguna banget buat meningkatkan skill, memperbanyak pengalaman. Jadi, mulai persiapin diri dari sekarangâ. (Kika)