HR Excellence Webinar Series “Talent Management Practice: Strategy & Execution”

0

HR Excellence Webinar Series “Talent Management Practice: Strategy & Execution”

 

Hana Fajria – Humas FEB UI

Depok – (15/10/2020) Lembaga Manajemen FEB UI bekerja sama dengan SWA mengadakan HR Excellence Webinar Series yang bertajuk Talent Management Practice: Strategy and Execution pada hari Kamis, 15 Oktober 2020. Herdy R. Harman Direktur Human Capital BRI, mempresentasikan beberapa materi tentang  Global phenomenon, Human Capital Challenges, dan BRI Strategy in Managing Talent.

 Menurut Herdy,  salah satu fenomena global dalam perkembangan kemajuan jaman  membuat seluler harus sebagai dasar untuk model perbankan yang baru menuju era open banking. Di sisi Human Capital Challenges, ada 5 poin yang penting diperhatikan  yaitu Finding the Right Size & Competency, Talent Attraction, Talent Management, Building Culture System, dan Establishing Agile & Digital Organization.  Dalam penerapannya, BRI strategy in managing talent, Herdy menjelaskan 4 poin penting managing talent, yakni pertama, identifikasi bakat berdasarkan sistem (amati data kinerja, potensi karyawan & sosial persepsi). Kedua, pemilihan bakat dengan tinjau bakat terbaik, kelompok bakat, dan pangkalan bakat berdasarkan keahlian utama. Ketiga, pengembangan bakat, dengan mempertahankan pengembangan orang untuk mempersiapkan bakat siap masa depan, dan keempat suksesi bakat dengan memastikan keberlanjutan bisnis dan mempersiapkan penerus untuk  posisi yang tersedia.

“Talenta hebat tidak muncul tiba-tiba, melainkan hanya dapat terbentuk bila dilakukan secara sistematis mulai dari menemukan, mengembangkan dan mempertahankannya dengan melibatkan seluruh stake holders,” kutip Herdy. “Keep your spirit, high and stay young forefer, bukan karena tujuan tercapai kita menjadi bahagia, tetapi karena kita bahagia tujuan menjadi tercapai ,” tutup Herdy.

Niken Ardiyanti, Psi, MPsi., Dosen FEB UI dan Konsultan Lembaga Manajemen FEB UI,  selanjutnya membahas pemaparan mengenai talent management.  Ada 3 hal kunci pengelolaan manajemen talenta, diantaranya yang pertama identifikasi karyawan, kedua mengembangkan karyawan, dan ketiga mempertahankan karyawan.

Niken juga membahas tantangan dan  peluang strategis Bank BUMN di Indonesia ke depannya, seperti fokus pada pengembangan kapabilitas softskills para Manager Madya, kedua adanya komitmen perubahan dari manajemen puncak, sebagai figur pimpinan sekaligus pendorong momentum perubahan dalam rangka menciptakan value creation, dan ketiga memastikan seluruh  pertimbangan pengambilan keputusan mengacu pada insights yang diperoleh dari data.

“Talent akan menentukan bagaimana jalan dan masa depan organisasi. Untuk itu carilah talent yang  memiliki karakteristik, great character dan future ready. Talent management akan terkelola dengan baik, apabila ada sistem yang  baik dan harus memiliki standararisasi. Tanpa sistem yang baik, lupakan manajemen yang baik,” kutip moderator Joko Sugiarsono, Redaktur Senior SWA. (hjtp)