Program Doktoral di PPIA FEB UI ditujukan untuk mempersiapkan calon-calon akademisi melalui pendidikan yang komprehensif dalam riset akuntansi. Program Doktoral akan membekali anda dengan kemampuan melakukan penelitian dan kemampuan melakukan analisa untuk menghasilkan pengetahuan yang dapat menyelesaikan permasalahan yang nyata di masyarakat. Mahasiswa Doktoral PPIA FEB UI akan dipersiapkan untuk menjadi pemimpin yang mumpuni baik di dunia akademis maupun sebagai praktisi.
Kurikulum yang ditawarkan Program Doktoral akan mempersiapkan mahasiswa untuk mengembangkan penelitian melalui pendekatan inter-, multi-, atau transdisiplin. Mahasiswa Doktoral PPIA FEB UI akan dipersiapkan untuk mampu memberikan kontribusi terhadap peningkatan penguasaan profesionalisme akuntan, juga memperkaya riset di bidang akuntansi dengan melakukan terobosan-terobosan baru.
Program Studi Doktor Ilmu Akuntansi memiliki Akreditasi Tertinggi A dengan No. SK BANPT 12599/SK/BAN-PT/Ak-PPJ/D/XI/2021 tanggal 21 Oktober 2021.
Menjadi program studi Doktor Ilmu Akuntansi terkemuka di Indonesia yang berperan dalam pembangunan nasional dan diakui secara internasional.
Mata kuliah inti untuk dikuasai oleh mahasiswa Program Doktoral adalah:
Untuk memperkaya penelitian, Program Doktoral juga menawarkan mata kuliah pilihan berikut:
6 Semester
Semester 1 |
Semester 2 |
Semester 3 |
Analisis Data Lanjutan untuk Riset Akuntansi (2 sks) |
Seminar Doktoral Riset Kontemporer (3 sks) |
Ujian Proposal Riset (4 sks) |
Seminar Doktoral Akuntansi Keuangan (3 sks) |
Metodologi Riset Akuntansi Lanjutan (2 sks) |
|
Seminar Doktoral Akuntansi Manajemen (3 sks) |
Pilihan bebas (3 sks) |
Semester 4 |
Semester 5 |
Semester 6 |
Ujian Hasil Riset (6 sks) |
Publikasi Artikel Ilmiah – Jurnal Internasional (6 sks) |
Ujian Promosi Doktor (8 sks) |
Publikasi Artikel Ilmiah – Konferensi (2 sks) |
|
|
|
|
|
Daftar mata kuliah pilihan ditawarkan di PPIA:
Seminar Doktoral Perpajakan
Seminar Doktoral Riset Akuntansi Pasar Modal
Sekretariat Program Pascasarjana Ilmu Akuntansi
Gedung Pascasarjana Lantai 2 – FEB UI
Jl. Prof. Dr. Soemitro Djojohadikusumo
16424, Depok, Indonesia
Telp : +62 21 7888 0746
Fax : +62 21 7888 0745
HP : +62 81 1166 6580
Email : graduate.acctg.feb@ui.ac.id
website : https://ppia.feb.ui.ac.id